SMP Negeri 4 Liwa Gelar Belajar di Sekolah dengan Protokol Kesehatan ketat Cegah Covid19

LAMPUNGBARAT — Dinas pendidikan dan kebudayaan(Disdikbud) Kabupaten Lampung Barat, Senin, (02/11/2020) telah membuka kembali pembelajaran tatap muka dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Saat di temui di ruang kerjanya, Senin, (16/11/2020), Zaim menjelaskan bahwa SMP N 4 Liww dalam melaksanakan pembelajaran tatap muka dalam 2 minggu ini sudah mengikuti prosedur kesehatan yang telah di tetapkan.

Dalam melaksanakan protokol kesehatan di sekolah saat siswa dan guru memasuki gerbang di lakukan pengecekan suhu terlebih dahulu, cuci tangan dan wajib memakai masker dan ketika di ruang kelas sudah di berikan jarak dari siswa satu ke siswa lainnya.

“semoga pandemi covid-19 ini cepat berlalu agar pembelajaran kembali normal,tutupnya.

Sementara itu, Obhet Adrian siswa kelas 8A merasa senang memulai pembelajaran karena bisa bertemu dengan teman dan guru meskipun harus melakukan jaga jarak, secara bersamaan juga Nadia Safitri Ramadhani siswa kelas 8A juga berharap semoga pandemi covid-19 cepat berlalu agar para siswa bisa meraih prestasi di sekolah.

Dalam kesempatan yang sama Dafia Lauzen, M.pd.i salah satu guru menjelaskan beberapa prestasi di SMP N 4 LIWA diantaranya :

1.Juara 1 MTQ putra FL2SN MKKS
2.Juara 1 Storiteling FL2SN MKKS
3.Juara 1 Bulu tangkis Putra
4.Juara 1 Tolak Peluru
5.Juara Harapan 1 berhias hijab guru tingkat kecamatan Balik Bukit.(mer/i)