Jalan Sehat Yayasan Insan Damai Peringati HUT RI ke-74

Jalan Sehat Yayasan Insan Damai, dalam rangka memperingati HUT RI ke-74, Minggu (25/8/2019).

BANDARLAMPUNG — Jalan sehat Yayasan Insan Damai, digelar dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-74. Start dimulai di kantor Yayasan Insan Damai, jalan WR Supratman, Kupang Kota Teluk Betung, Minggu (25/8/2019).

Diikuti ribuan peserta, panitia kegiatan jalan sehat Yayasan Insan Damai telah mempersiapkan berbagai hadiah bagi yang beruntung.

Diawali doa bersama, bendera lalu diangkat Romo Philipus Suroyo bersama Romo Apollonius, tanda dimulainya jalan sehat. Tampak antusias para peserta berjalan dengan semangat, ada yang bersama pasangannya, dan ada juga yang bersama anak-anaknya.

Reslina, warga Jatimulyo Lampung Selatan, salah satu peserta jalan sehat mengaku sangat mengapresiasi adanya kegiatan tersebut. Selain bisa dapat hadiah, juga bisa mempererat persatuan bangsa, karena diikuti oleh berbagai suku dan agama, berjalan bersama-sama, saling menyapa, sehingga bisa saling mengenal.

“Sangat baik kegiatan ini, bisa menyatukan masyarakat, yag ikut beda agama, suku, yang mengadakan gereja tapi diadakan untuk semua masyarakat, kegiatan seperti ini mempersatukan kita semua, sangat baik sangat ditunggu, selain itu hadiahnya juga menarik” ujar Reslina, saat ditemui dilokasi acara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *